Morula IVF

Bunda Morula Surabaya Berhasil Meraih Akreditasi Internasional RTAC Dalam Bidang Fertilitas

December 16, 2023

Bunda Morula Surabaya Berhasil Meraih Akreditasi Internasional RTAC Dalam Bidang Fertilitas
  • Bunda Morula Surabaya Raih Akreditasi Internasional RTAC 

Surabaya, 16 Desember 2023 Bunda Morula Surabaya berhasil meraih akreditasi internasional dari The Reproductive Accreditation Committee (RTAC). Bunda Morula Surabaya merupakan Rumah Sakit pertama di Surabaya yang berhasil meraih akreditasi Internasional. Penilaian akreditasi dilakukan oleh Lead Auditor dari Certification partner Global (CPG) Australia for RTAC Accreditation, yaitu Mrs. Rhonda Williams selama 2 hari, yakni 15 – 16 Desember 2023.

Betti Hariani, MM selaku Direktur Bunda Morula Surabaya mengatakan “As we go through the RTAC audit, we’re confident that our hospital meets the highest standards. We eagerly anticipate the insights and recommendations from Ms. Rhonda Williams and the RTAC team. We are confident that this process will contribute to our ongoing commitment to excellence.”

Penilaian Akreditasi dilakukan langsung oleh Mrs Rhonda Williams, selaku Lead Auditor dari Certification partner Global (CPG) Australia for RTAC Accreditation kepada Bunda Morula Surabaya karena telah memenuhi standard yang ditetapkan oleh RTAC.

Proses akreditasi ini merupakan bukti komitmen Bunda Morula Surabaya untuk memberikan pelayanan terbaik dan inovatif dalam bidang Fertilitasi In Vitro (IVF). Dengan akreditasi internasional  Bunda Morula Surabaya mengukuhkan posisinya sebagai pusat terkemuka untuk pasangan yang mencari solusi dalam perjalanan mereka menuju kehamilan. 

1111

“Persiapan ini sudah dilakukan selama 5 bulan lamanya dan sekarang berjalan dengan lancar. Tentunya Rumah Sakit ini akan selalu berupaya memberikan pelayanan yang terbaik kepada pasien dan Masyarakat khususnya dalam bidang fertilitas.” kata Dr Nanang Rudianto Widodo, SpOG, Subsp. FER, selaku kepala Dokter Obgyn dan Kepala Teknik Reproduksi Berbantu (TRB) Bunda Morula Surabaya, Jumat 15 Desember 2023.

Setelah menjalani persiapan dan serangkaian penilaian ketat dari pihak Certification partner Global (CPG), proses akreditasi internasional ini adalah hasil dari upaya kolektif dari tim Bunda Morula Surabaya yang berdedikasi dalam berkomitmen untuk terus menghadirkan inovasi terbaru dan mematuhi standar internasional dalam memberikan perawatan yang aman dan efektif bagi para pejuang dua garis.

Hadirnya Bunda Morula Surabaya sebagai advanced fertility & IVF Facility Hospital di Surabaya dan sekitarnya, dengan layanan utama adalah Program IVF alias bayi tabung dan Intrauterine insemination (IUI) atau inseminasi buatan. Serta didukung tindakan penunjang lainnya seperti laparoscopy, hysteroscopy, konsultasi urologi, andrologi, psikologi, akupuntur, terapi adjuvant, PRP ovarium dan endometrium, serta tindakan penunjang lainnya.

Termasuk tindakan penunjang program IVF (In Vitro Fertility) seperti Pre-Implamantation Genetic Testing for Aneuploidy (PGT-A) dan Pre Implantation Genetic Testing for Monogenic (PGT-M) untuk mendeteksi masalah kromosom pada embrio untuk memperbesar peluang kehamilan dan mencegah resiko terjadinya keguguran.

***

Tentang Bunda Morula Surabaya :
Bunda Morula Surabaya hadir menyediakan fasilitas Teknologi Reproduksi Berbantu (TRB) secara lengkap dan terpadu, terutama program bayi tabung (IVF) dan Intrauterine insemination (IUI) atau inseminasi buatan, serta didukung dengan teknologi Pre-implantation Genetic Testing for Aneuploidy (PGT-A), Preimplantation Genetic Testing for Monogenic Diseases (PGTM), ruang konsultasi dokter, ruang operasi khusus tindakan OPU (ovum pick up), ET (embryo transfer), maupun tindakan operatif lainnya. Selain itu, layanan pendukung program bayi tabung (IVF) lainnya, seperti laparoscopy, hysteroscopy, konsultasi urologi, andrologi, psikologi, akupuntur, terapi adjuvant, PRP ovarium dan endometrium, serta tindakan penunjang lainnya.

Tetap terhubung dan terinformasi di sini.

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut hubungi 150-IVF atau 150-483, Senin – Sabtu pukul 07.00 – 20.00 WIB

Buat Janji

Newsletter

Dapatkan informasi dan tips terbaru dari Morula IVF mengenai program kehamilan dan bayi tabung