Morula IVF

Perhatikan 8 Jenis Makanan Bergizi Berikut untuk Ibu Menyusui

March 26, 2023

Perhatikan 8 Jenis Makanan Bergizi Berikut untuk Ibu Menyusui

Agar bayi bisa tumbuh dengan baik, mengonsumsi makanan bergizi untuk ibu menyusui sangat penting dilakukan. Selain untuk nutrisi bayi, makanan yang bergizi juga memastikan ibu tetap sehat karena harus berbagi nutrisi dengan sang buah hati. 

Lalu jenis makanan apa saja yang bagus dikonsumsi oleh ibu menyusui? Yuk, simak ulasan lengkapnya! 

1. Bayam

Bayam merupakan salah satu jenis sayuran yang sangat bagus untuk dikonsumsi saat menyusui.  Sayuran ini mengandung zat besi yang efektif untuk mengisi kembali kadar zat besi ibu menyusui. Studi yang diterbitkan dalam jurnal Birth membuktikan bahwa ibu menyusui berisiko memiliki kadar zat besi yang rendah berpengaruh terhadap suplai ASI yang kurang.

Selain mengandung zat besi, bayam ternyata  juga kaya akan kandungan asam folat. Asam folat dibutuhkan bayi untuk perkembangan otak dan kecerdasan sehingga ibu menyusui membutuhkan makanan yang kaya akan kandungan asam folat. 

2. Telur

Telur merupakan makanan protein untuk ibu menyusui yang sangat bagus untuk dikonsumsi setiap hari. Namun pastikan ibu menyusui mengkonsumsi telur yang sudah matang dan dimasak dengan baik. Hindari mengkonsumsi telur yang setengah matang atau mentah karena dapat berisiko terkontaminasi bakteri salmonella sehingga menyebabkan keracunan makanan.

Journal of Sports Science and Medicine mengungkapkan bahwa telur memiliki kandungan asam amino esensial dalam proporsi yang tepat. Tidak hanya itu, telur juga merupakan sumber asam lemak omega-3 yang baik  untuk perkembangan otak dan penglihatan Si Kecil. Telur juga kaya akan kandungan nutrisi lainnya beberapa nutrisi seperti vitamin A, B2, dan B12 juga mendukung kesehatan bayi maupun ibunya.

3. Pisang

Pisang juga termasuk makanan untuk ibu menyusui agar ASI banyak. Jurnal Nutrients mengungkapkan bahwa pisang mengandung vitamin C dan B6 yang dapat membantu meningkatkan imunitas tubuh. Pisang juga kaya akan antioksidan dan anti inflamasi yang bagus untuk daya tahan tubuh bayi maupun ibunya. 

Selama menyusui, tubuh ibu biasanya akan cepat merasa lelah. Untuk mencegah tubuh terserang infeksi penyakit, pisang bisa menjadi salah satu pilihan makanan yang sehat untuk dikonsumsi. Buah pisang juga kaya akan kandungan mikronutrien dan senyawa bioaktif seperti fenolat, karotenoid, biogenik amina, dan fitosterol. Semua zat tersebut baik untuk kesehatan ibu dan bayinya. 

4. Salmon

Ikan salmon sangat kaya akan kandungan omega-3 dan omega-6 sehingga sangat direkomendasikan sebagai makanan ibu menyusui agar bayi cerdas. Omega-3 yang terdapat dalam ikan ini adalah docosahexaenoic acid (DHA), sedangkan omega-6-nya adalah arachidonic acid (AA). 

Omega-3 sangat bagus  untuk mendukung perkembangan otak bayi. Selain itu, riset yang diterbitkan oleh Revista Paulista de Pediatria mengungkapkan bahwa konsumsi DHA dapat meningkatkan kemampuan bayi dalam menguasai kosakata. Sedangkan Riset lain yang dilakukan oleh Pharmacological Research menyatakan bahwa DHA berguna untuk meningkatkan IQ bayi.

5. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan juga masuk dalam jenis makanan yang bagus dikonsumsi oleh ibu menyusui. Makanan ini kaya akan kandungan zinc, zat besi, kalsium, vitamin B, dan vitamin K. Selain itu, beberapa jenis kacang-kacangan tertentu, seperti mete, kacang tanah, serta kacang koro juga merupakan sumber protein yang baik. Konsumsi kacang-kacangan bisa menjadi alternatif pengganti buah yang dilarang untuk ibu menyusui. 

6. Daun Katuk

Sudah sejak dulu daun katuk dipercaya sebagai makanan yang bagus dikonsumsi oleh ibu saat menyusui. Daun katuk diyakini sebagai sayuran yang bisa memperbanyak produksi ASI (galactagogue). Menurut penelitian yang diterbitkan oleh Media Litbang Kesehatan, daun katuk mampu meningkatkan produksi ASI hingga sebesar 50,7 persen.

Penelitian ini mengungkapkan bahwa daun katuk bisa membantu metabolisme glukosa untuk menggabungkan molekul glukosa agar menjadi laktosa. Enzim inilah yang selanjutnya akan membantu meningkatkan produksi ASI. Dengan produksi ASI yang banyak, Anda tak perlu tambahan susu untuk ibu menyusui agar bayi cepat gemuk. 

7. Alpukat

Alpukat juga termasuk makanan untuk ibu menyusui agar bayi cerdas dan gemuk.  Buah ini kaya akan kandungan omega-3, omega-6, dan omega-9 yang bagus untuk perkembangan otak bayi. Selain itu, alpukat juga mengandung banyak kalori sehingga bagus dijadikan sebagai penambah ASI. 

Selama proses menyusui, ibu membutuhkan tambahan kalori sebanyak 500 kalori.  Kalori ini dibutuhkan untuk memenuhi jumlah produksi ASI. Dengan mengkonsumsi alpukat, kalori ibu bisa meningkatkan cukup banyak. Meski membutuhkan kalori dalam jumlah cukup besar, pastikan tetap hindari makanan yang dilarang untuk ibu menyusui. 

8. Susu dan Yogurt

Saat menyusui, ibu bisa kehilangan 3-5 persen massa tulang karena kalsium di dalam tubuhnya terbagi untuk produksi ASI. Maka dari itu, konsumsi susu atau yogurt bisa menjadi asupan kalsium tambahan untuk ibu menyusui. Susu juga bisa menjadi makanan untuk ibu menyusui agar bayi tidur nyenyak karena bisa membuat bayi kenyang lebih lama. 

ASI merupakan sumber nutrisi utama untuk bayi yang baru lahir hingga usia 6 bulan. Maka dari itu, pastikan konsumsi makanan bergizi untuk ibu menyusui agar produksi ASI maksimal dan kandungan nutrisi di dalam ASI juga bagus untuk tumbuh kembang bayi. 

Tetap terhubung dan terinformasi di sini.

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut hubungi 150-IVF atau 150-483, Senin – Sabtu pukul 07.00 – 20.00 WIB

Buat Janji

Newsletter

Dapatkan informasi dan tips terbaru dari Morula IVF mengenai program kehamilan dan bayi tabung